gantung.jpg

Outbondholic

Outbondholic

(0 review)
Lihat Review
Tinggi Berapapun

Outbondholic

Outbondholic Ancol Adventure Park hadir sebagai bentuk alternatif baru bagi pecinta alam dan tantangannya di segala usia, baik anak-anak maupun dewasa.
Maraknya hiburan di era globalisasi ini membuat Ancol sadar terhadap pentingnya peranan alam dan lingkungan dalam pembentukan mental dan kepercayaan diri bagi segala kalangan.
Lahan hijau adalah tempat bermain yang dapat menyajikan unsur edukasi bagi anak-anak dan segala usia.

Dengan hadirnya OutbondHolic Ancol Adventure Park, pecinta outbond dapat menikmati wahana yang letaknya strategis, yaitu di tengah-tengah ibukota Jakarta. 
Diatas lahan seluas lebih dari 1,5 hektar, tim profesional akan membimbing peserta outbond untuk melakukan trekking ke area outbond. OutbondHolic Ancol Adventure Park didesign untuk dua sirkuit, yaitu sirkuit anak-anak ( usia 6-12 tahun) dan sirkuit remaja dan dewasa ( 12 tahun ke atas).
Setiap sirkuitnya dibagi berdasarkan empat zona yaitu zona hijau, zona biru, zona merah dan zona hitam.Setiap zona terdapat kurang lebih tujuh sampai delapan games. 

Kapasitas pemain untuk sirkuit dewasa OutbondHolic sekitar 35 orang/jam dan kapasitas sirkuit anak-anak sekitar 60 orang/jam.

Permainan outbond dimulai dari sirkuit teringan dengan tingkat kesulitan yang rendah dilanjutkan sampai sirkuit terberat dengan tingkat kesulitan tinggi.
Peraturan ini diberlakukan untuk mempersiapkan individu dan kelompoknya agar benar-benar siap ketika menghadapi tantangan dengan tingkat kesulitan yang tinggi.
Produk keunggulan produk outbond Ancol adalah Flying Fox sepanjang 480 meter dan ketinggian sekitar 7 lantai gedung bertingkat. 

Tujuan pelatihan adalah: leadership & followership : kepemimpinan dan kekompakan, personal & team confidence: kepercayaan diri individu dan kelompok , team work building : kerjasama kelompok , problem solving & decision making : pemecahan permasalahan dan solusi, mentality development : pengembangan potensi diri, corporate development : pengembangan perusahaan, team work building : membangun kerjasama kelompok, positive mental attitude : membangun sikap mental professional, fun : kegembiraan, kesenangan. 

Fasilitas langsung yang didapatkan dari OutbondHolic Ancol Adventure Park adalah OutbondHolicResto, sebuah restaurant yang menjadi destinasi langsung, yang berfungsi sebagai transit enter bagi para orangtua yang ingin menunggu anaknya bermain outbond.
Outbondholic Resto juga dilengkapi dengan fasilitas kamar ganti atau changing and washing room. Dengan sajian menu yang beragam, seperti light snack, maupun menu western, asian, dan traditional, hadir melengkapi suasana Ancol Outbond menjadi momentum yang tidak terlupakan. 

Rating & Review Outbondholic

Tulis Review

Login ke akun Anda untuk menulis review.

Ada yang bisa kami bantu?